Sunday, March 8, 2015

KINGDOM ANIMALIA

KINGDOM ANIMALIA


Kingdom animalia meliputi semua jenis hewan. Kingdom animalia dikelompokkan menjadi 2, yaitu:
a.       Avertebrata
1)    Porifera, tubuhnya berpori-pori. Contoh: bunga karang raksasa
2)    Cnidaria, mempunyai sengat (knidosit). Contoh: ubur-ubur
3)    Platyhelminthes, tubuhnya pipih. Contoh: planaria sp.
4)    Nemathelminthes, tubuhnya bulat panjang dan tidak bersegmen. Contoh: cacing tambang
5)    Annelida, mempunyai tubuh bulat dan padat, contoh: cacing tanah
6)    Mollusca, tubuhnya lunak dan dilindungi oleh cangkang. Contoh: bekicot
7)    Echinodermata, tubuhnya tertutup duri. Contoh: bintang laut
8)    Arthropoda, mempunyai kaki yang berbuku-buku. Contoh: laba-laba, udang, kaki seribu

b.      Vertebrata
1)    Pisces (ikan), berdarah dingin, berkembang biak dengan cara bertelur, kulit bersisik, alat gerak berupa sirip, bernapas menggunakan insang, dan fertilisasinya secara eksternal.
2)    Amphibia (amfibi), mampu hidup di dua tempat yaitu air dan darat, berdarah dingin, berkembang biak dengan cara bertelur, kulit tipis berlendir, bergerak menggunakan kaki, bernapas menggunakan paru-paru, dan fertilisasinya secara eksternal.
3)    Reptilia (reptil), berdarah dingin, bergerak secara melata, kulit bersisik, berkembang biak secara  vivipar dan ovovivipar, bernapas dengan paru-paru, dan fertilisasinya internal.
4)    Aves (burung), berdarah panas, berkembang biak secara bertelur, kulit berbulu, memiliki alat gerak berupa kaki dan sayap, bernapas dengan paru-paru dan fertilisasinya internal.

5)    Mamalia, berdarah panas, pada umumnya berkembang biak dengan cara melahirkan, kulit berambut, alat geraknya berupa kaki, sirip, atau sayap, serta fertilisasinya internal.

No comments:

Post a Comment