Sunday, September 28, 2014

SOAL IPS KELAS 8 BAGIAN 1

1.       Organisasi pergerakan nasional di samping melakukan kegiatan sosial juga terjun di dalam kegiatan politik dengan tujuan utama untuk....
a. Mendapatkan kedudukan yang sama dengan orang asing
b. Untuk mempersempit program pemerintah kolonial
c. Mengimbangi kekuasaan pemerintah Hindia Belanda
d. Dapat menumbangkan kekuasaan pemerintah Hindia Belanda

2.       Pada tahun 1918 Trikoro Darmo diubah namanya menjadi....
a. Jong Celebes
b. Jong Sumatra
c. Jong Islamiten Bond
d. Jong Java

3.       Kongres Pemuda Indonesia yang melahirkan sumpah pemuda ialah kongres pemuda yang....
a. Kesatu
b. Kedua
c. Ketiga
d. Keempat

4.       Pendiri Budi Utomo adalah beberapa mahasiswa dan perguruan tinggi......
a. Sekolah Tinggi Hukum di Jakarta
b. Perguruan Tinggi Pertanian di Bogor
c. STOVIA di Jakarta
d. Sekolah Tinggi Teknik di Bandung

5.       Lahirnya partai-partai politik sebagai organisasi pergerakan nasional merupakan reaksi terhadap imperialisme dan dalam usaha untuk....
a. Memperoleh hak suara di parlemen
b. Mendapat dukungan rakyat
c. Memperoleh kemerdekaan
d. Mendapatkan persamaan hak


6.       Tanggal 20 Mei 1908 oleh bangsa Indonesia dijadikan sebagai hari kebangkitan nasional, sebab.......
a. Merupakan titik tolak bangkitnya bangsa Indonesia
b. Merupakan tindak lanjut perjuangan bangsa Indonesia
c. Merupakan awal berdirinya organisasi politik Indonesia
d. Merupakan awal kebebasan bangsa Indonesia

7.       Berikut ini yang bukan merupakan tokoh perhimpunan Indonesia adalah......
a. Ali Sastraamidjaya
b. Achmad Soebardjo
c. Moh. Hatta
d.Ir. Soekarno

8.       Di Indonesia organisasi politik yang pertama adalah......
a. Sarekat Islam
b. Indische Partij
c. Budi Utomo
d. Partai Nasional Indonesia

9.       Sarekat Dagang Islam merupakan organisasi yang didasarkan agama islam dan bertujuan.......
a. Memajukan perdagangan-perdagangan Islam pribumi
b. Memajukan perdagangan-perdagangan Islam di Indonesia
c.  Memajukan perdagangan-perdagangan Indonesia agar mampu menyaingi perdagangan-perdagangan Cina
d. Memajukan perdagangan-perdagangan orang Indonesia hingga dapat bersaing dengan Belanda

10.   Pemerintah Belanda pada tahun 1918 membentuk Volksraad atau Dewan Rakyat untuk memberi pertimbangan kepada pemerintah mengenai cara baik menuju Hindia Belanda yang demokratis. Akan tetapi, kenyataannya hanya merupakan.........
a. Dewan yang tidak mempunyai pengaruh
b. Dewan penasihat yang pertimbangannya sering diabaikan
c. Penasihat yang anggotanya orang-orang kulit putih
d. Dewan yang tidak mampu memikirkan rakyat di daerah jajahannya

11.   Kekalahan Jepang terhadap Sekutu dalam perang dunia II berhasil diketahui oleh para pemimpin pergerakan dan para tokoh pemuda Indonesia melalui...
a.        Siaran dari pusat pemberitaan Domei
b.      Orang-orang Indonesia yang bekerja di kantor pemberitaan Domei
c.       Penjelasan resmi Jepang
d.      Siaran radio luar negeri

12.    Dalam peristiwa Rengasdengklok, Ir. Soekarno dan Drs. Moh. Hatta ditempatkan di....
a.       Asrama PETA
b.      Rumah Ahmad Subarjo
c.       Asrama BKR
d.      Rumah Laksamana Tadashi Maeda

13.    Konsep teks proklamasi kemerdekaan Indonesia, setelah disetujui dengan beberapa perubahan diketik oleh....
a. Yusuf Kunto
b. Sayuti Melik
c. Hendradiningrat
d. Chaerul Saleh

14.    Pemilihan presiden dan wakil presidin dilakukan dalam sidang PPKI pada tanggal...
a.       10 Agustus 1945
b.      16 Agustus 1945
c.       17 Agustus 1945
d.      18 Agustus 1945

15.    Maklumat pemerintah tanggal 5 Oktober 1945 berisikan pembentukan organisasi ketentaraan nasional bernama....
a.       Tentara Republik Indonesia
b.      Tentara Nasional Indonesia
c.       Tentara Keselamatan Rakyat
d.      Badan Keamanan Rakyat

16.    Penetapan tanggal 10 November sebagai hari Pahlawan diambil dari peristiwa.....
a.       Pertempuran Surabaya
b.      Pertempuran Ambarawa
c.       Pertempuran Lima Hari di Semarang
d.      Serangan Umum ke Yogyakarta

17.    Perundingan antara Indonesia dan Belanda menghasilkan pengakuan de facto RI terhadap Jawa, Madura, dan Sumatra adalah....
a.       Perundingan Roem-Royen
b.      Konferensi Meja Bundar
c.       Perjanjian Renville
d.      Perundingan Linggarjati

18.    Berikut ini yang tidak termasuk ke dalam golongan muda yang bertugas mengamankan Soekarno-Hatta ke Rengasdengklok adalah......
a.       Sukarni
b.      Chaerul Saleh
c.       Yusuf Kunto
d.      Cudanco Singgih

19.    Pada sidang PPKI II, dihasilkan keputusan berikut, yaitu.......
a.       Pembentukan Partai Nasional Indonesia
b.      Pembentukan Komite Nasional
c.       Penetapan presiden dan wakilnya
d.      Menetapkan 12 kementrian yang membantu tugas presiden

20.   Badan Keamanan Rakyat (BKR) dibentuk dalam sidang III PPKI dan diumumkan pada tanggal 23 Agustus 1945 dengan Ketua Umum terpilih adalah........
a.       Kaprawi
b.      Sutalaksana
c.       Latief Hendradiningrat
d.      Aruji Kartawinata


No comments:

Post a Comment